SafelinkU | Shorten your link and earn money

Penggunaan Huruf Kapital ( Materi Lengkap )

Huruf Kapital disebut juga Huruf Besar. Huruf kapital adalah huruf yang berukuran dan berbentuk khusus ( lebih besar dari huruf biasa ), biasanya digunakan sebagai huruf pertama dari kata pertama dalam kalimat, huruf pertama nama diri, dan sebagainya. Huruf Kapital biasa di gunakan untuk menandai kata-kata yang penting dalam suatu kalimat. Baik yang berupa nama benda, nama orang, nama tempat ataupun untuk menganti nama-nama tuhan. Berikut ini contoh penggunaan huruf kapital.

Huruf kapital atau huruf besar sebagai huruf pertama kata pada awal kalimat.
  • Saya seorang guru.
  • Kita adalah makhluk Tuhan.
  • Siapa namamu ?
  • Selamat malam.

Huruf kapital dipakai sebagai huruf pertama petikan langsung.
  • Anto bertanya, "Kapan ayah pulang?"
  • Bapak menasihati, "Berhati-hatilah, Nak!"

Huruf kapital dipakai sebagai huruf pertama dalam ungkapan yang berhubungan dengan nama Tuhan dan kitab suci, termasuk kata ganti untuk Tuhan.;
  • Allah
  • Yang Maha Pengasih
  • ..dan Kami turunkan kepadamu..

Huruf kapital dipakai sebagai huruf pertama dari nama gelar kehormatan, keturunan, dan keagamaan yang diikuti nama orang.
  • Haji Rhoma Irama
  • Presiden Susilo Bambang Yudhoyono
  • Raden Mas Ngabehi Ranggawarsita

Huruf kapital dipakai sebagai huruf pertama unsur nama jabatan dan pangkat yang diikuti nama orang, instansi, atau nama tempat.
  • Beliau merupakan Perdana Menteri Singapura.
  • Bapak Menteri Andi Mallarangeng

Huruf kapital dipakai sebagai huruf pertama nama orang.
  • Ricky Subagya
  • Viera Aningtyas
  • Muhammad Alif Rizaldi
  • Ayu Wulandari

Huruf kapital dipakai sebagai huruf pertama nama bangsa, suku bangsa, dan bahasa.
  • suku Jawa
  • bangsa Jerman

Catatan: Huruf kapital tidak dipakai untuk kata 'bangsa', 'suku', dan 'bahasa' yang mengawali sebuah nama.


Huruf kapital dipakai sebagai huruf pertama nama tahun, bulan, hari, hari raya, dan peristiwa sejarah.
  • Pertempuran Medan Area
  • Proklamasi Kemerdekaan
  • hari Minggu
  • Idul Adha

Huruf kapital dipakai sebagai huruf pertama nama geografi
  • Asia Selatan
  • Asia Tenggara
  • Jazirah Arab
  • Selat Karimata
  • Kota Purwokerto

Huruf kapital dipakai sebagai huruf pertama nama negara, badan, lembaga pemerintahan, dan ketatanegaraan, serta nama dokumen resmi, kecuali konjungsi.
  • Departemen Perindustrian
  • Departemen Pendidikan dan Kebudayaan
  • Badan Kesejahteraan Ibu dan Anak

Huruf kapital dipakai sebagai huruf pertama semua kata di dalam nama buku, majalah, surat kabar, dan judul karangan, kecuali kata partikel, seperti: di, ke, dari, yang, dan untuk, yang tidak terletak pada posisi awal.
  • Dari Ave Maria ke Jalan Lain Menuju Roma
  • Pelajaran Geografi untuk Sekolah Menengah Pertama

Huruf kapital dipakai dalam singkatan nama gelar, pangkat, dan sapaan.
  • Dr. = Doktor
  • dr. = Dokter
  • S. Pd. =Sarjana Pendidikan
  • Sdr. = Saudara
  • S.Sos. = Sarjana Sosial

Huruf kapital dipakai sebagai huruf pertama kata penunjuk hubungan kekerabatan seperti bapak, ibu, saudara, kakak, adik, dan paman yang dipakai sebagai kata ganti atau sapaan.
  • Kapan Paman meninggal ?
  • Surat Kakak sudah saya terima.

Huruf kapital dipakai untuk menyebutkan judul karya ilmiah (bukan judul buku).
  • PENELITIAN TINDAKAN KELAS
Catatan: Jika judul karya ilmiah itu memiliki kata konjungsi (kata penghubung), maka huruf kapital hanya diberikan di huruf pertama setiap kata, sementara huruf pertama kata konjungsi tetap menggunakan huruf kecil.
  • Penelitian Tentang Gempa Aceh dan Yogyakarta.

Dalam beberapa kasus, huruf kapital justru dilarang atau tidak dibenarkan penggunaannya, antara lain :
  1. Huruf kapital tidak dibenarkan penggunaannya pada nama gelar, kehormatan, keturunan maupun keagamaan tidak diikuti oleh nama orang yang dimaksudkan.
    Contoh : Kami diajari mengaji oleh salah satu ustad terbaik di kampung ini.
  2. Huruf kapital tidak dibenarkan penggunaannya pada nama jabatan dan pangkat yang tidak diikuti oleh nama orang yang dimaksudkan, instansi,  lokasi atau tempat orang tersebut berkedudukan.
    Contoh : Ia menjadi gubernur ketika berusia 40 tahun.
  3. Huruf kapital tidak dibenarkan penggunaannya pada nama orang yang berfungsi sebagai jenis atau satuan suatu ukuran.
    Contoh : Mesin diesel yang berada di ujung lorong itu hampir dicuri maling.
  4. Huruf kapital tidak dibenarkan penggunaannya pada nama bahasa, bangsa dan suku yang dipakai sebagai kata turunan.
    Contoh : Ia mendapat tugas mengindonesiakan istilah asing yang terdapat dalam artikel tersebut.
  5. Huruf kapital tidak dibenarkan penggunaannya pada peristiwa sejarah jika bukan dipakai sebagai sebuah nama.
    Contoh : Kesalahpahaman yang terus berlanjut itu dapat mengakibatkan perang dunia.



 Penelusuran yang terkait dengan Penggunaan Huruf Kapital

0 Response to "Penggunaan Huruf Kapital ( Materi Lengkap )"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel