Pengertian Biotik Komponen Beserta Penjelasannya
Tuesday, 2 October 2018
Add Comment
Kampungilmu.web.id - Komponen
biotik adalah bagian dari ekosistem. Mereka terdiri dari semua
organisme seperti tanaman, hewan dan berbagai mikroorganisme.
Berdasarkan fungsinya dalam ekosistem, komponen biotik dikelompokkan
menjadi produsen, konsumen dan dekomposer
Produsen

Produsen
adalah organisme yang menghasilkan makanan bagi diri mereka sendiri
dan organisme lain. Semua tumbuhan dan organisme fotosintesis disebut
produsen karena mereka dapat berfotosintesis. Selama fotosintesis ,
airdan CO2 diubah menjadi karbohidrat dan O2. Karena kemampuan mereka untuk memproduksi makanan mereka sendiri, tanaman disebut organisme autotroph.

Konsumen
adalah organisme yang memakan
organisme lain karena mereka tidak dapat memproduksi makanan sendiri.
Konsumen dikategorikan ke dalam konsumen primer, konsumen sekunder dan
konsumen tersier. Konsumen utama, langsung memakan produsen, contohnya
kambing, zooplankton dan kelinci. Organisme yang secara tidak langsung
bergantung pada produsen disebut konsumen kedua (sekunder)dan tersier.
Contoh konsumen sekunder katak, ikan
kecil, burung makan cacing, kucing, sedangkan ular, elang, hiu dan
harimau merupakan contoh dari konsumen tersier.
Baca Juga:
Perubahan –Perubahan Primer dan Sekunder Pada Masa Pubertas
Dekomposer 

Dekomposer
adalah organisme yang
menguraikan bahan organik dari organisme yang mati menjadi anorganik.
Bahan-bahan anorganik yang dihasilkan dari proses ini (fertilizer)
menyuburkan tanah karena mereka kaya nutrisi yang dibutuhkan untuk
tanah. dekomposer termasuk bakteri dan jamur.
Dapatkah Anda bayangkan bagaimana bumi ini jika tanpa dekomposer ?
Jika tidak ada dekomposer, bumi akan penuh tumpukan sampah dan
sisa-sisa organisme.
Sumber buku:
Hewitt, paul at all. 2007. Conceptual Integrated science. United state Of America: Pearson Education, Inc
Hewitt, paul at all. 2007. Conceptual Integrated science. United state Of America: Pearson Education, Inc
0 Response to "Pengertian Biotik Komponen Beserta Penjelasannya"
Post a Comment