SafelinkU | Shorten your link and earn money

Menentukan Modus Data ( Artikel Lengkap )

kampungilmu.web.id - Menentukan Modus Data. Modus adalah nilai data yang sering muncul. Pada pelemparan mata dadu sebanyak 20 kali modusnya adalah mata dadu yang paling banyak mincul pada pelemparan tersebut. Modus dapat dicari dengan mengelompokkan data sesuai dengan nilai data. Berikut ini beberapa cotoh soal tentang modus suatu data.

Dari 12 kali ulangan Matematika Yono memperoleh nilai sebagai berikut :
6, 7, 5, 8, 9, 8, 8, 7, 9, 6, 8, 9,
Modus dari data tersebut adalah....

Pembahasan :
  • Nilai 5 muncul 1 kali;
  • Nilai 6 muncul 2 kali;
  • Nilai 7 muncul 2 kali;
  • Nilai 8 muncul 4 kali;
  • Nilai 9 muncul 3 kali.
Jadi modus data tersebut adalah 8 (muncul 4 kali)

Data hobi 70 anak adalah sebagai berikut :
15 anak hobi membaca;
17 anak hobi menyanyi;
20 anak hobi melukis;
18 anak hobi mengoleksi perangko.
Modus data hobi anak adalah....

Pembahasan :
  • Membaca muncul 15 kali;
  • Menyanyi muncul 17 kali;
  • Melukis muncul 20 kali;
  • Mengoleksi perangko muncul 20 kali.
Modus dari data hobi anak adalah melukis ( muncul 20 kali)

Data pekerjaan 180 orang tua siswa SD Mentari adalah sebagai berikut :
20 orang tua siswa bekerja sebagai guru;
45 orang tua siswa bekerja sebagai karyawan swasta;
61 orang tua siswa bekerja sebagai petani;
12 orang tua siswa bekerja sebagai polisi;
dan Sisanya bekerja sebagai pedagang.
Modus pekerjaan orang tua SD Mentari adalah.....

Pembahasan :
  • Guru muncul sebanyak 20 kali;
  • Karyawan swasta muncul sebanyak 45 kali;
  • Petani muncul sebanyak 31 kali;
  • Polisi muncul sebanyak 12 kali;
  • Pedagang muncul sebanyak : 180 - ( 20 + 45 + 31 + 12) = 180 - 108 = 72 kali
Jadi modus data pekerjaan orang tua siswa adalah pedagang (muncul 72 kali).

0 Response to "Menentukan Modus Data ( Artikel Lengkap )"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel